Senin, 08 Maret 2010

Bagaimana masa depan anak dengan ADHD ?

Dahulu dianggap bahwa kebanyakan anak-anak akan bertumbuh dan mengatasi ADHD setelah masa remajanya. Sekarang kita mengerti bahwa hal ini tidak benar. Meskipun sejumlah gejala ADHD dapat menghilang dengan berjalannya waktu11, dan sejumlah anak dapat tumbuh mengatasi penyakitnya, kebanyakan anak dengan ADHD akan tetap mengalami beberapa gejala ADHD selama tahun-tahun kemudian kehidupannya5.

Untuk sejumlah orang, ADHD merupakan kondisi seumur hidup. Hampir 50 persen anak-anak dengan ADHD tetap mempunyai gejala-gejala yang perlu diobati setelah dewasa5. Diagnosa dini dapat membantu individu ini untuk belajar bagaimana mengelola gejala-gejalanya dan berhasil dalam kehidupan
“Sejak saya mulai dengan pengobatan ADHD, saya mendapatkan perspektif untuk menengok kembali hidup saya dan melihat mengapa beberapa hal yang saya lakukan telah gagal” - dewasa dengan ADHD.
sumber :http://adhd.or.id/school.html
_____________________________________________________________________________________

Tidak ada komentar:

Posting Komentar